Percy Jackson & The Olympians : The Last Olympians ( Dewi Olympia Terakhir ) - Rick Riordan
Percy Jackson & The Olympians : The Last Olympians
Sinopsis :
Percy berlibur bersama ibu, ayah tirinya (Paul), dan Rachel di pesisir selatan. Kemudian saat percy dan Rachel sedang mmengobrol di mobil Prius-nya Paul tiba-tiba beckendorf datang menjemput percy dengan menaiki blackjack ( dia merusak kap mobil). Sebelum pergi, Rachel sempat mencium percy. Dan beckendorf berjanji tidak akan menyinggung hal itu di depan annabeth :P.
Percy dan beckendorf menyelinap ke kapal putri andromeda dan berencana meledakan kapal itu. sayangnya mereka ketahuan dan tertangkap. Kemudian beckendorf meledakan kapal. Percy langsung menceburkan diri ke laut. Percy tenggelam. Dia bermimpi melihat para titan di gunung Tam dan bertemu nico yang sedang menguping para titan. Percy dibangunkan oleh tyson. Dia diselamatkan dan dibawa ke istana poseidon. Tapi beckendorf tidak diketahui keberadaannya, dia mati secara heroik.
Istana poseidon sangat indah jika tidak dalam proses sedang dihancurkan. Ya, perang di dasar lautan melawan Oceanus masih berlangsung. Poseidon bahkan semakin menua karena perang ini. percy bertemu dengan saudara tirinya yang lain, yang kekal, Triton dan ibu tiri kekalnya Amphitrit. Percy ingin membantu ayahnya, tapi dia malah diminta kembali ke perkemahan dan mendengarkan ramalah besar seutuhnya dari Chiron.
Percy kembali ke perkemahan. Menceritakan bahwa kapalnya meledak tapi tidak hancur dan beckendorf tewas dalam ledakan itu. berita itu membuat Silena histeris. Dia dan beckendorf berpacaran sejak musim panas lalu. Clarisse, sahabat silena, menghiburnya.
Percy menemui sang oracle. Seorang mumi yang dulunya (50 tahun lalu) adalah gadis cantik. Arwah oracle memang akan diwariskan dari generasi ke generasi. Tapi mumi ini dikutuk oleh Hades sehingga tetap menjadi oracle walau sudah mati alias tidak diwariskan ke generasi berikutnya. Disana si mumi tidak bergerak. Annabeth mengambil kantung serut berisi perkamen ramalan besar dari sang mumi.
Mereka kembali ke ruang rekreasi yang sudah jadi markas informal. Disana sudah ada para kepala konselor setiap pondok dan Chiron. Tapi clarisse dan michael (kepala konselor Apollo yang baru) malah bertengkar mengenai jarahan. Clarisse meminta dukungan dari lainnya tapi tidak ada yang mendukung, dia marah. Dia mengancam pondok ares tidak akan membantu perang ini. setelah kepergian clarisse, percy membacakan ramalan besarnya. “Anak blasteran dewa tertua akan mencapai enam belas setelah lewati bahaya Dan saksikan dunia dalam tidur abadi,Jiwa sang pahlawan, bilah terkutuk yang akan menghabisi Satu pilihan akan akan akhiri usianya. Olympus tetap lestari atau binasa.” Percy juga memberi tahu mereka bahwa ada mata-mata di perkemahan. Semua jadi bertengkat saling curiga. Chiron melakukan pesan iris ke gunung st. Hellen, typhon sudah terbebas. Monster paling mengerikan dari semuanya, ancaman tunggal terbesar para dewa. Dia menyebabkan bencana bagi dunia. Disana terlihat para dewa sedang melawannya mencoba memperlambatnya menyerang olympus. Percy merasa ini adalah tipuan kronos. Tujuannya adalah menghancurkan olympus.
Karena banyak pertempuran kecil dimana-mana, rekrutmen perkemahan turun sampai ke nol. Para satir kesulitan untuk menemukan dan membawa blasteran baru ke perkemahan karena banyak monster yang keluyuran.
Pertengkaran antara pondok apollo dan ares terus berlangsung. Pertengkaran sengit itu rupanya karena mereka sama-sama memperebutkan kereta perang hasil jarahan dari pasukan kronos di Philadephia, misi itu dipimpin oleh pondok ares tapi yang berhasil menjarah adalah pondok apollo.
Setelah percy menemani annabeth melakukan inspeksi pondok, ada pesan untuk grover dari gleeson hedge (nanti dia ikut beraksi di serial heroes of olympus). Gleeson meminta saran grover untuk memanggil kekuatan pan. Tapi sayang grover tidak ada karena sedang berpergian ke sepenjuru pantai timur berusaha menyebarkan kabar mengenai Pan dan meyakinkan roh-roh alam agar melindungi sepotong kecil alam liar mereka. Dia Cuma kembali beberapa kali untuk bertemu juniper. Percy sudah lama tidak mendengar kabarnya. Dia sulit dihubungi baik melalui pesan iris atau hubungan empati. Percy menceritakan mimpinya tentang rachel pada annabeth. Rachel banyak menggambar sketsa yang seperti akan terjadi. Mereka malah bertengkar.
Setelah pembakaran kafan beckendorf, percy didatangi oleh nyonya O’leary. Anjing itu membawanya ke arah hutan. Disana sudah ada juniper, nico dan Leneus, si satir tua dan gendut. Karena leneus kurang suka adanya penghuni dunia bawah di hutannya, nico akhirnya mengajak nyonya O’leary berjalan-jalan.mereka berdebat dengan Leneus yang egois dan terus menganggap grover pembohong dan pengkhianat.leneus dan juniper akhirnya pergi. Nico mengetahui tentang kematian beckendorf, dia bertemu hantunya. Beckendorf akan tinggal di elysium menunggu seseorang.
Nico memiliki ide ekstrim agar percy menjadi kebal mengingat keadaan sudah sangat kacau dan waktu mepet sampai sebelum thypon menyerang olympus. Sebelum melakukan idenya itu, nico mengajak percy untuk melacak langkah luke. Mereka melakukan perjalanan bayangan dengan mengendarai nyonya O’leary menemui ibu Luke di Westport. Disana mereka disambut sebagai Luke. Bu Castellan tampak kacau. Tapi dia berkata bahwa Luke pernah kesini sebelumnya untuk meminta restu. Saat Nico akan berpamitan tiba-tiba ibunya luke terjatuh dan matanya menyala-nyala hijau dan berkata dengan suara serak “Harus melindunginya! Hermes, tolong! Jangan anakku! Bukan takdirnya—tidak! Dan kolaps. Saat sadar, dia berlaku seakan-akan kejadian barusan tidak pernah terjadi. Mereka kemudian berpamitan kembali ke tebing menemui nyonya O’leary. Disana sudah ada seorang gadis kecil yang ternyata adalah Dewi Hestia.Dia menawarkan makanan dan menceritakan tentang may castellan ,ibunya luke. Dia menasihati jika ingin memahami musuhmu luke, kau harus memahami keluarganya dan jika menghadapi keputusan terakhir, harus ingat padanya. Lalu dia pergi.
Tiba-tiba mereka ada di rumah. Percy meminta restu ibunya. Awalnya tidak direstui tapi setelah dibujuk paul akhirnya, percy direstui oleh ibunya. Sebelum Percy pergi, ibunya memberi ponsel untuk saat darurat dan meminta untuk mengirim tanda bahwa dia baik-baik saja. Mereka sepakat dengan tanda berwarna biru.
Percy dan nico pergi dunia bawah melalui pintu Orpheus yang lebih kecil dan lebih susah ditemukan dibanding pintu Charon. Harus ada musik untuk membuka pintu itu, dan percy membutuhkan Grover! Percy mencoba melakukan hubungan empati dengannya. Grover rupanya tertidur selama 2 bulan karena ulah dewa mimpi, morpheus. Dan beruntung bisa tebangun. Grover memainkan selulingnya, dan pintu terbuka. Grover pergi untuk mengumpulkan roh-roh alam, sedangkan percy dan nico melanjutkan perjalanan mereka ke dunia bawah. Nico terlihat ragu, tapi dia akhirnya terus berjalan. Saat ke gerbang hades, tiba-tiba bu dodds dan 2 saudarinya membawa mereka ke istana hades. nico dijanjikan info mengenai keluarganya jika dia berhasil membawa percy sebelum mereka ke sungai styx. Di sana sudah ada Hades, Persephone dan Demeter.
Hades akhirnya menceritakan tentang ibunya nico sesuai janjinya, maria di angelo. Saat nico dan bianca kecil terjadi perang dunia 2, untuk menyelamatkan mereka hades membawa ke kasino lotus. Daan mengeluarkan mereka dari sana saat percy datang. Dia tidak ingin percy yang menjadi satu-satunya anak dalam ramalan. Hades menahan percy. Tapi nico berhasil membebaskannya. Mereka lari sebelum hades menangkap mereka. Akhirnya mereka tiba di sungai Styx.
Sebelum masuk, percy bertemu dengan hantu Achilles, meminta nasihat karena dia pernah mandi di sungai Styx saat masih hidup.rupanya luke juga pernah mandi disana. Achille menyuruh untuk mewaspadai kelemahan dan meminta berbalik untuk mengurungkan niat mandi di sungai Styx. Tapi percy kekeuh, Achilles akhirnya membantunya mandi di sana. Selesai mandi, tiba-tiba hades dan pasukan tengkoraknya datang. Tapi percy berhasil menghancurkan mereka dan melukai hades. percy mengampuni hades. hades pergi. Nico diminta percy untuk memberi tahu dan meyakinkan ayahnya untuk membantu olympus.
Percy kembali ke dunia atas bersama nyonya O’leary. Dia menelepon Annabeth. Annabeth sudah mendapat pesannya dan sedang dalam perjalanan. Van-van perkemahan yang dikendarai oleh Argus dan para harpy, tiba disana. Annabeth, silena, jake, michael, pollux, stoll bersaudara, katie dan sebagian besar saudara mereka serta Chiron. Total ada 40 pekemah. Mereka pergi ke olympus dipimpin oleh percy. Disana mereka disambut oleh Dewi Hestia. Sang dewi mengungkit soal kutukan Achilles. Dia menunjukan hal penting lain yang belum percy ketahui soal Luke. Lalu hermes datang sebagai utusan Zeus. Percy meminta teman-temannya memeriksa kota dipimpin oleh Stoll bersaudara. Sedangkan dia dan annabeth tetap tinggal. Mereka ingin bertemu dengan Zeus tapi tidak bisa karena dia dan dewa lainnya sedang melawan Typhon dan meninggalkan olympus. Olympus hanya dijaga oleh anak buah terkuat Aeolus, sang raja angin. Para dewa beranggapan bahwa typhon adalah musuh terbesar mereka bukanya kronos. Karena typhon pernah hampir menghancurkan dan mempermalukan mereka semua. Hermes menyampaikan pesan Athena dengan ketidaksukaan, athena berpesan agar para pekemah harus mempertahankan mahattan tanpa bantuan dewa dan mencoba rencana 23, meminta percy mengingat sungai dan jauh-jauh dari putrinya. Hermes menyalahkan annabeth atas yang terjadi pada putranya. Dan hermes pun pergi.
Percy akhirnya bercerita bahwa dia bertemu dengan ibunya luke dan mandi di sungai Styx menangung kutukan Achilles. Dan soal luke yang mandi di styx juga. Tiba-tiba connor datang menunjukan kota yang hening. Seluruh penduduk mahattan tertidur ditidurkan oleh morpheus. Invasi telah dimulai. Percy meminta argus kembali dan berjaga diperkemahan. Argus dan para harpy langsung pergi kembali ke perkemahan. Annabeth mengeluarkan perisai video yang dibuatkan oleh beckendorf. Percy meminta pada nyonya O’leary untuk mencari Grover. Di perisai terlihat para pasukan kronos berdatangan dari berbagai tempat. Selain itu terlihat bahwa orang-orang yang akan menuju mahattan terlihat memelan. Kronos melambatkan waktu dibantu oleh hecate. Mereka semua bersiap untuk mempertahankan mahattan. Percy bertanggung jawab terhadap musuh di air, di udara ada para dewa angin, dan para pekemah menjaga terowongan dan jembatan. Katie dan saudaranya menjaga Terowongan Brooklyn-Battery. Michael dan pondok Apollo lain menjaga Jembatan Williamsburg. Connor dan setengah pondok hermes melindungi Jembatan Manhattan, sedangkan setengah lainya dipimpin travis menjaga jembatan brooklyn tidak boleh berhenti menjarah atau merampas. Silena dan pondok aphrodite menjaga Terowongan Queens-Midtown. Jake dan pondok hephaestus menjaga terowongan holland, menggunakan api yunani untuk jebakan. Malcolm dan pondok athena mengaktifkan rencana 23 di sepanjag perjalanan. Dan annabeth akan bergabung dengan percy. Thalia dan para pemburu artemis datang membantu, mereka kebagian tugas menjaga terowongan lincoln.
Annabeth mengaktifkan patung William H.Seward, blasteran anak dewa Hebe, yang ternyata adalah automaton (sebagian patung di kota ternyata automaton yang disiapkan daedalus kalau dia membutuhkan bantuan) untuk mempertahankan mahattan. Sang patung langsung pergi (sepertinya) mengaktifkan patung-patung lainnya. Percy menyelam di pelabuhan new york yang sangat kotor. Annabeth menunggu di atas (tentu karena dia tidak bisa bernafas dalam air dan hal itu membuatnya kesal). Muncullah 2 dewa sungai, east dan hudson. Percy meminta bantuan mereka untuk menenggelamkan kapal musuh. Semula mereka tidak mau, tapi setelah di iming-iming dolar pasir pemberian ayahnya mereka mau membantu. Percy mematahkan menjadi dua bagian. Riak air bersih menyembur dari patahan seolah semua polusi dibersihkan. Sungai sudah aman.
Saat kembali ke atas, percy dikabari kalau pondok apollo membutuhkan bantuan, minotaurus yang memimpin pasukan disana. Percy memanggil blackjack. Si pegasus datang bersama teman pegasusnya, porkpie. Percy diantar menuju ke jembatan williamsburg untuk membantu pondok apollo. Percy menyuruh annabeth, michael dan pondok apollo lain mundur ke brooklyn. Dia yang akan mengalihkan perhatian disini. Percy berhasil mengalahkan minotaurus dan 80 dari pasukannya. Sisanya kabur menghampiri bala bantuan mereka. Percy mengejar pondok apollo untuk bergabung. Sang raja titan memimpin sendiri, percy menyuruh teman-temannya mundur, sedangkan dia sendiri akan bertarung. Annabeth, Blackjack,dan porkpie membantu. Tapi annabeth terluka untuk melindungi titik lemah percy saat ada seorang blasteran penghianat menyerang percy. Blackjack membawa annabeth pergi. Michael membantu dia memasang api yunani di jembatan, dan perlu kekuatan percy untuk menghancurkannya. Dan itu berhasil. Banyak musuh yang kalah. Saat percy akan berterimakasih, michael menghilang. Silena datang memberitahu jika annabeth perlu diobati, mereka perlu bantuan para pemyembuh pondok apollo.
Percy menyeret will solace, dari pondok apollo dan meminta saudaranya yang lain untuk terus mencari michael. Mereka pergi ke hotel, markas sementara mereka. Will mengobati annabeth sampai dia pucat kelelahan. Travis mengajukan diri untuk “membeli” obat di apotek manusia fana. Silena kembali ke perkemahan untuk membujuk clarisse dan pondok ares.
Grover ada disana, bercerita bahwa setengah bangsanya telah mati. Jake memberitahu bahwa kronos seperti tau titik-titik lemah mereka. Semacam diberitahu oleh si mata-mata. Percy memilih untuk mempercayai teman-temannya. Kemudian percy beristirahat sebentar. Dia memimpikan nico yang sedang memanggil arwah ibunya. Disana terlihat adanya flashback ke kejadian sebelum maria meninggal. Rupanya hades akan menyembunyikan istri dan anak-anaknya dari amukan zeus karena ramalan besar yang diramalkan oleh sang oracle (sebelum dia mati dan menjadi mumi). Tapi terlambat, zeus meledakan hotel tempat mereka menginap. Hades hanya sempat menyelamatkan anak-anaknya, bianca dan nico. Istrinya, meninggal. Hades murka, dia mengutuk sang oracle tidak akan mendapat inang fana lagi selama anak-anaknya tetap jadi orang buangan. Dia lalu meminta Alecto, sang erinyes untuk membawa dan menyembunyikan anak-anaknya di kasino lotus. Lalu mimpinya berpindah ke rachel, dia menuliskan nama percy dalam bahasa yunani di pasir dan langsung meminta ayahnya untuk kembali ke new york karena percy dalam bahaya. Tapi ayahnya tidak mengijinkan, akhirnya dia mau masuk ke akademi wanita clarion (yang sanggat dibencinya) agar diijinkan kembali ke new york saat itu juga. Ayahnya setuju dan langsung memanggil orang untuk mengantar rachel dengan helikopter (saking tajirnya nih… ). Tiba-tiba thalia membangunkannya, karena ada seorang titan yang membawa pesan dibawah bendera gencatan senjata.
Rupanya Prometheus. Dia membujuk percy untuk menghentikan perang ini karena tidak ingin adanya korban blasteran yang berjatuhan. Dia meminta perdamaian dan membiarkan kronos berkuasa. Lalu dia menunjukan cerita luke seutuhnya. Karena percy menolak berdamai, dia memberi percy kotak pandora (meski bentuknya pithos bukan kotak), ketika dibuka hanya akan ada satu roh didalamnya, Elpis sang roh harapan.
Percy memimpikan etnan nakamura yang entah mengapa berbohong pada kronos mengenai titik vital percy dan mimpinya beralih pada hermes, may, dan luke kecil di perkemahan. May melamar sebagai oracle yang baru. tapi… ah annabeth membangunkannya. Leneus datang untuk membantu. Dan mereka semua kembali bertarung melawan pasukan kronos yang semakin bertambah jumlahnya. Grover memainkan serulingnya memanggil roh alam.
Percy bertarung melawan Hyperion, dia mengamuk sampai tak sadar menciptakan angin ributnya sendiri melemparkan hyperion ke arah grover . grover dan para satir lainnya (termasuk leneus) memainkan seruling menyebabkan hyperion terikat oleh akar-akar yang menebal dan menjadi kulit kayu tebal. Hyperion terkurung didalamnya.
Monster lain datang, babi betina Clazmonian terbang yang dahulu pernah menyerang yunani dan belum pernah ada seorang pahlawan pun yang mengalahkannya. Blackjack datang memberi tumpangan. percy mengaktifkan patung hermes dan singa-singa dengan rencana 23 untuk membunuh sang babi terbang. Bantuan lain datang, para centaurus dipimpin oleh chiron dan juga nyonya O’leary.
Pa D datang menemui percy. Mengingatkan percy tentang perang itu dan juga meminta percy menjaga pollux anak blasterannya. Dia masih bersedih atas kematian saudara pollux, castor. Kemudian percy dikembalikan ke medan pertempuran. Disana percy melihat ibunya dan paul tertidur di priusnya. Rupanya mereka melihat tanda biru percy dan datang. Kemudian datang sebuah helikopter bertuliskan Dare Enterprises, pilotnya tertidur. Helikopter hampir menabrak bangunan. Annabeth mengajak percy untuk menolong rachel dengan menaiki guido. Annabeth memegang kendali helikopter dan medaratkannya dengan selamat. Rachel datang menyampaikan pesan, “ sesuatu akan terjadi, tipuan yang berujung pada kematian” dan “percy kau bukan pahlawannya” chiron lalu mengajaknya berbincang. Percy tertidur, dia menyaksikan nico sedang berusaha membujuk ayahnya. Lalu mimpi berpindah pada kronos. Dia bersiap untuk berperang kembali.Pasukan percy yang tersisa: 16 pekemah, 15 pemburu, ½ lusin satir yang tersisa dan sisanya berlindung di olympus dan para centaurus.
Chiron dan rachel selesai berbincang, rupanya Drakon Lydian akan menyerang dan takdir anak ares untuk mengalahkannya. Drakon Lydian datang. Mereka semua terdesak. Tiba-tiba datang kereta perang dengan anak-anak ares didalamnya. Anak-anak ares dipimpin clarisse melawan sang monster. Tapi ada yang tidak beres, itu bukan clarisse yang memimpin. “clarisse” menjerit dan terjatuh. Kemudian clarisse yang asli datang, dia langsung melawan drakon lydian dengan penuh kebencian. Sang monster kalah dan terbuyarkan.
Clarisse palsu rupanya adalah silena. Dia sekarat. Silena menyalahkan dirinya dengan apa yang sudah terjadi. Dialah si mata-mata. Silena meminta maaf dan mati. Clarisse memaksa yang lain untuk menyebut dia pahlawan. Clarisse mengalahkan banyak sekali musuh. Kemudian muncul restu ares berpendar di kepalanya”. Sisa pejuang mencoba mempertahankan lift yang menuju ke olympus. Disana terlihat leneus mati dan berubah menjadi pohon perdu kecil.
Di olympus sudah ada dewi hestia dan rachel. Percy memberikan bejana pendora pada sang dewi sebagai persembahan karena dia adalah dewi olympia terakhir dan harapan bertahan paling baik di depan perapian. Percy meminta bantuan annabeth dan grover untuk membantunya menaiki singgasana poseidon, untuk menarik perhatiannya. Poseidon datang dengan penuh kemarahan, tapi kemarahannya mereda saat melihat itu percy anaknya. Percy meminta ayahnya menolong olympus dan meninggalkan perangnya di lautan untuk menyelamatkan olympus. Awalnya poseidon menolak tapi akhirnya setelah percu bujuk dia setuju. Dan menghilang dari hadapn percy memanggil istri dewatanya. Kemudian thalia datang melaporkan, pasukan kronos menyerang dan kronos sendiri.
Para pekemah dan sekutu kalah. Chiron menghalangi jalan kronos. Tapi dia berhasil dikalahkan. Saat kronos akan menyerang percy dan annabeth datanglah nico dan nyonya O’leary. Nico memanggil ribuan tengkorak. Para titan musuh ketakutan. Kemudian hades, demeter, dan persephone datang mengendarai kereta perang. Hades bersiap untuk melawan ayahnya, kronos. Kronos memukul tanah dengan sabitnya ada retakan kedua arah. Meruntuhkan penghalang magis. Para pejalan kaki mulai bangun. Ibunya percy dan paul yang sudah terbangun lari menghampiri. Pasukan kronos dan para tengkorak bertarung. Para manusia fana menjerit-jerit ketakutan. Demeter mengubah monster menjadi ladang gandum. Persephone mengubah senjata musuh jadi buga matahari. Paul mengambil pedang milik pahlawan yang gugur dan memainkannya dengan cukup lihai melawan musuh. Ibunya bahkan menggunakan senapan milik polisi disana.
Percy, annabeth, thalia, grover menuju ke lift. Segelintir dewa minor yang melawan kronos kalah dan tak tersisa. Kronos mulai menghancurkan olympus. Hestia dan rachel tidak ada disana. Bessie mencoba diam tak bergerak agar kronos tidak menyadari keberadaannya. Kronos dan percy akan bertempur, kronos mengubah sabitnya menjadi pedang luke, backbiter. Kronos menyuruh ethan menyerang titik vital percy, tapi percy membujuknya. Kemudian dia menyerang kronos. Tapi kronos terlalu kuat untuknya, dia tewas.
Percy melihat semua teman dan orangtuanya terus bertarung melawan pasukan kronos yang tak pernah ada habisnya. Para dewa juga kewalahan melawan typhon. Sang typhon kasuk ke sungai hudson. Tapi poseidon dan pasukan cyclopsnya (dipimpin oleh tyson) sudah menanti disana. Para dewa menyerang typhon bersama-sama. Si monster pun kalah dan lenyap. Kronos marah dan mulai menyerang percy kembali. Annabeth melawannya. Dia mencoba membujuk luke. Dan dia berhasil. Luke dan kronos saling berganti. Percy memberikan pisau pada luke. Luke bersusah payah menikam dirinya sendiri. Luke terkapar. Dia menanyakan apakah annabeth mencintainya, annabeth menganggapnya sebagai seorang kakak tapi tidak mencintainya. Luke mengerti. Sebelum meninggal, Dia meminta agar tidak terjadi lagi hal yang sama dengan dia, ethan dan semua anak yang tidak diakui.
Para dewa kembali ke olympus. Percy meminta kafan untuk luke. Ketiga moirae mengkafaninya. Hermes memberikan pemberkatan terakhirnya dan mengucapkan selamat tinggal. Semua ini terjadi sesuai dengan ramalan besar. Dan pahlawannya adalah Luke. Apollo mengobati luka annabeth, percy meminta zeus untuk membuat tanda biru di atas menara gedung sebagai tanda untuk ibunya. Nico di angelo dan hades disambut layaknya pahlawan di olympus.
Zeus berterimakasih pada kedua kakaknya dan para pahlawan. Artemis menjanjikan elysium untuk para pemburu yang gugur (dia melototi hades dulu ahaha). Tyson ditunjuk sebagai jendral di ketentaraan olympus dan menghadiahinya sebuah pentungan baru. grover ditunjuk sebagai anggota dewan tetua berkuku belah dan juga sebagai penguasa alam liar. Annabeth ditunjuk sebagai arsitek resmi olympus dia akan memperbaiki olympus yang sudah porak poranda karena perang ini. percy dihadiahi akan dijadikan dewa tapi percy menolak dan meminta hadiah lain sebagai gantinya, meminta para dewa dan dewi untuk mengakui anak-anak mereka pada saat semua blasteran mencapai usia 13 tahun, tidak ditinggalkan sendirian dan dibawa ke perkemahan untuk diajari cara bertahan hidup, meminta agar para dewa dewi minor dan anak-anak mereka tidak diabaikan,dan juga mengampuni calypso dan para titan cinta damai dan untuk anak-anak hades dan para blasteran lain yang berjejalan di pondok hermes agar diberi pondok di perkemahan dan juga tidak perlu ada sumpah 3 besar lagi. Semua dewa sepakat akan mengabulkan permintaan itu.
Hermes menemui percy secara pribadi. Kronos belum mati, dan para titan lain bersembunyi. Hermes memberi daftar anak-anaknya yang masih berada diluar perkemahan pada percy agar dapat tia di perkemahan dengan selamat. Percy pergi keluar dari olympus, disana sudah ada ibunya. Nico memberitahunya bahwa rachel membawa blackjack menuju ke perkemahan. Percy memanggil sekawanan hippocampus untuk tumpangannya, annabeth dan nico ke perkemahan. Rupanya chiron yang mengundang rachel ke perkemahan. Rachel percaya kutukan hades sudah diangkat. Apollo datang dan rachel bersumpah setia pada rachel untuk menjadi oracle baru. rachel resmi menjadi sang oracle delphi yang baru. tiba-tiba dia merapalkan sebuah ramalan “Tujuh blasteran akan menjawab panggilan. Karena badai atau api, dunia akan terjungkal.Sumpah yang ditepati hingga tarikan napas penghabisan,Dan musuh panggul senjata menuju Pintu Ajal.”.
Para pekemah telah kembali, dan yang meninggal diberi upacara permakaman yang layak di api unggun. Percy kembali ke pondoknya, annabeth datang membawa kue ulangtahun biru untuknya. Annabeth dan tyson membuatnya sendiri. Annabeth senang rachel menjadi oracle karena oracle tidak akan pacaran dengan siapapun. Annabeth mengecup percy, tiba-tiba para pekemah menyerbu. Mereka rupanya menguping percy dan annabeth. Percy dan annabeth di lempar ke danau kano, teman-teman mereka menunggu. Tapi percy dan annabeth tidak juga keluar dari air karena percy membuat gelembung untuknya dan annabeth. Mereka kencan dalam air hhe.
Blasteran-blasteran baru bermunculan di mana-mana. Grover meminta tambahan anggaran untuk perjalanan para satir mencari blasteran. Nico menyuruh para tukang bangunan zombi untuk mengerjakan pondok hades disebelahnya terdapat pondok-pondok dewa-dewi minor. Tyson dan pasukan cyclopsnya membantu mengerjakan pembangunan pondok-pondok baru. Poseidon datang menemui percy, dia berterimakasih pada percy dan bercerita banyak mendapat ucapan teriamkasih dari para dewa.
Para pekemah mulai kembali ke tempat asal masing-masing, percy masih menggalaukan ramalan besar yang dirapalkan oleh rachel.tapi annabeth berhasil meyakinkan untuk tidak memikirkannya, karena bisa saja itu ramalan untuk pahlawan lain di masa yang akan datang.Sumber : rismarahmatunnisa.
Novel Rick Riordan seri Percy Jackson & The Olympians :
- Percy Jackson & The Olympians : The Lightning Thief ( Pencuri Petir )
- Percy Jackson & The Olympians : The Titan's Curse ( Kutukan Bangsa Titan )
- Percy Jackson & The Olympians : The Battle of The Labyrinth ( Pertempuran Labirin )
- Percy Jackson & The Olympians : Sea of Monsters ( Lautan Monster )
Selamat membaca!***
Komentar